Surabaya – Demi usir pandemi virus Corona, Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama (PWNU) Jawa Timur gelar Istighotsah Kubro via online yang akan berlangsung pada, Rabu, 8 April 2020, pukul 19.30 WIB. Agenda yang bertema “Istighotsah Online Melawan Covid-19 dari Jatim dan Dunia” ini, bertepatan dengan Malam Nishfu Sya’ban.
Ketua PWNU Jatim KH Marzuki Mustamar mengatakan, umat muslim wajib berikhtiar untuk mengusir viru corona ini. “Umat Islam harus berikhtiar lahir dan batin. Melalui olah rohaniah, diucapkan dengan Dzikir, Istighotsah, Munajat dan Doa Bersama, ”tutur KH Marzuki Mustamar.
Ada 19 Kiai Sepuh Pengasuh Pesantren di Jawa Timur yang akan memimpin acara ini di antaranya:
KH Miftahul Ahyar (Pesantren Miftachussunnah Kedungsroko, Surabaya)
KH Anwar Masyur (Pesantren Lirboyo Kediri)
KH Zainuddin Djazuli (Pesantren Al-Falah Ploso Kediri)
KH Nurul Huda Djazuli (Pesantren Al-Falah Ploso Kediri)
KH Ubaidillah Faqih (Pesantren Langitan, Tuban)
KH Idris Hamid (Pesantren Salafiyah Pasuruan)
KH Kafabihi Mahrus Ali (Pesantren Lirboyo Kediri)
KH Abdul Adhim Kholili
KH Fuad Mun’in Djazuli (Pesantren Ploso Kediri)
KH Moh Hasan Mutawakkil Alallah (Pesantren Zainul Hasan Genggong, Probolinggo)
KH Cholil As’ad Syamsul Arifin (Pesantren Walisongo Situbondo)
KH Nawawi Abdul Djalil (Pesantren Sidogiri, Pasuruan)
KH Agoes Ali Masyhuri (Pesantren Bumi Shalawat, Lebo Sidoarjo)
KH Masbukhin Faqih (Pesantren Mambaus Sholihin, Suci Gresik)
KH Marzuki Mustamar (Pesantren Sabilurrosyad, Gasek, Kota Malang)
KH Zubair Muntashor (Pesantren Syakhona Kholil Bangkalan)
KH Anwar Iskandar (Pesantren Al-Amin, Kota Kediri)
KH Zuhri Zaini (Pesantren Kraksaan Probolinggo)
KH Abdul Matin Djawahir (Pesantren Tuban)
Pemerintah Provinsi Jawa Timur juga turut mendukung acara ini, bahkan Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa, dan segenap pimpinan daerah Provinsi Jawa Timur akan turut langsung ikut berdoa bersama via online.
Tempat yang akan menjadi titik pusat penyiaran ada 3 tempat utama, antara lain: Gedung Negara Grahadi Surabaya, Gedung PW-NU Jatim dan Ponpes Lirboyo Kediri, juga di masing-masing pesantren tempat kiai tersebut.
Istighotsah ini akna disiarkan langsung oleh TVRI Jatim, di-relai sejumlah televisi lokal di Jatim di Madiun, Tulungagung, Kab Blitar, Malang Raya, Tuban, Probolinggo, Situbonda. Selain itu, Streaming Langsung difasilitasi, dan diharapkan dapat diikuti warga Jatim di masing-masing rumah dengan menonton layar televisi. (red)